Dahsyatnya Gempa Maroko yang terjadi pada Jumat (8/9/2023) turut menyita perhatian dunia. Beragam video dan foto terkait insiden itupun beredar di media sosial. Satu di antaranya sebuah video yang merekam jemaah di sebuah masjid di Maroko yang tetap melanjutkan salat meski diguncang gempa. Video itu diunggah oleh @Abdillahonim di akun X pribadinya pada Minggu (10/9/2023). Dalam video yang diunggah akun tersebut terekam sebuah kamera CCTV di sebuah masjid. Terlihat jemaah muslim yang sedang menunaikan ibadah salat. Saat sedang berdoa, secara tiba-tiba lampu di masjid itupun padam. Meski begitu, para jemaah tetap melanjutkan doa. Kemudian suara gemuruh pun mulai terdengar disertai dengan goncangan. Dari video tampak seorang jemaah di saf belakang berlari menyelamatkan diri. Sementara puluhan jemaah lainnya tetap melanjutkan doa hingga selesai dan bersujud. Meski begitu, video tersebut belum dapat dikonfirmasi lebih lanjut. Diketahui sebelumnya bahwa Gempa berkekuatan magnitudo 6,8 mengguncang Maroko pada Jumat (8/9/2023) pukul 23.11 waktu setempat. Gempa tersebut menjadi gempa paling mematikan di Maroko selama beberapa dekade terakhir. Akibat insiden ini, berdasarkan data per Minggu (10/9/2023), 2012 orang menjadi korban jiwa sementara 2059 terluka parah. Meski begitu, kemungkinan jumlah korban jiwa masih akan bertambah. #gempamaroko #maroko